You'll Never Walk Alone

You'll Never Walk Alone

Jumat, 07 September 2012

Nuri Sahin Yakin Turki Lolos PD 2014

Gelandang baru Liverpool, Nuri Sahin menaruh harapan besar terhadap negaranya, Turki. Ia tidak ingin hanya menjadi penonton dalam event besar sepak bola dunia di Brazil dua tahun mendatang. Oleh karenanya, ia berharap Turki mampu lolos babak kualifikasi Piala Dunia 2014.

Turki terbang ke Belanda untuk menghadapi anak asuhan Lois van Gaal dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2014 di Amsterdam Arena, Jumat (7/9). Sahin berharap negaranya mampu mempermalukan harga diri Lois van Gaal untuk kedua kalinya setelah sebelumnya kalah 2-4 dari Belgia dalam laga uji coba yang digelar sebulan silam.

“Kami berada dalam kondisi terbaik, saya yakin kami akan berada di sana (Brazil) pada tahun 2014,” tegas pemain pinjaman Liverpool tersebut.

Mengenai posisinya di Turki, ia menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih Turki, Abdullah Avci.

“Persaingan selalu ada dalam setiap tim, kami semua ingin memiliki posisi pertama. Namun, itu terserah pelatih.”

Turki kehilangan partisipasi pada gelaran Piala Dunia 2006 dan 2010. Namun pada Piala Dunia Jepang dan Korea Selatan tahun 2002, Turki mencapai semi final. Prestasi Turki masuk semi final pun terjadi dalam Euro 2008.

Tukri berada di Grup D bersama Andorra, Estonia, Hungaria dan Rumani dan tentunya Belanda.

Di sisi lain, Belanda cukup siap menghadapi tamunya. Ujar Van Gaal:

“Saya duduk di sini dengan penuh percaya diri,” tegasnya pada hari Kamis, (6/9/12). Lanjutnya:

“Saya merasa mereka perlu fokus jadi saya memberitahu mereka sedini mungkin.”


Agas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar